21 research outputs found

    PERANCANGAN MODEL SIMULASI SISTEM PENGENDALI SUHU RUANG KELAS BERBASIS INTERNET OF THINGS

    Get PDF
    Kemajuan di era revolusi industri 4.0 telah mengubah pola aktifitas manusia menjadi lebih mudah, cepat, dan praktis. Saat ini penggunaan sistem otomasi dan data processing berbasis internet of things merupakan sebuah standar baru yang banyak diterapkan pada sektor produksi dan industry. Teknologi ini kedepannya akan terus berkembang, sehingga dapat dijadikan sebagai materi pembelajaran dilingkungan akademik terutama dibidang terapan. Salah satu pemanfaatan IoT dilingkungan sekolah diantaranya berupa perancangan model simulasi pengontrolan suhu ruangan secara otomatis. Model simulasi ini dapat digunakan sebagai alat bantu dalam proses pembelajaran sehingga siswa dapat memahami prinsip dan cara kerja sebuah sistem berbasis IoT. Perancangan model simulasi ini memanfaatkan mikrokontroller ESP8266, sensor DHT-11, dan cloud computing thingspeak. Metode yang digunakan berupa metode eksperimental yang dapat menguji secara benar hipotesis yang menyangkut sebuah hubungan kasual. Berdasarkan data hasil pengujian, model simulasi ini dapat berfungsi secara baik, setiap perubahan kondisi suhu yang terjadi pada lingkungan pengujian dapat dideteksi secara cepat oleh sistem. Begitu pula dengan kemampuan sistem pendingin yang secara efektif melakukan sinkronisasi kecepatan putaran blower dalam upaya menstabilkan kondisi suhu ruangan. Kondisi lingkungan pengujian dimonitoring melalui aplikasi thingsview pada perangkat mobile sehingga memudahkan para siswa dalam melihat hasil pengujian secara real time

    PERANCANGAN MODEL SIMULASI SMART AGRICULTURE SYSTEM SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS IOT

    Get PDF
    Teknologi otomasi dan data processing di era revolusi industry 4.0 telah banyak diadaptasikan pada berbagai sektor industri dan produksi, salah satunya dibidang pertanian yang lebih dikenal dengan istilah Smart Agriculture System. Smart agriculture system merupakan Ā sebuah mekanisme yang mengubah pola pengelolaan lahan pertanian yang sebelumnya dilakukan secara konvensional menjadi jauh lebih produktif dan efisien dengan sistem otomatisasi kontrol dan monitoring yang memanfaatkan teknologi internet of things. Kedepannya teknologi akan terus berkembang, untuk itulah proses dan materi pembelajaran yang diberikan kepada para siswa harus selalu sinkron dengan perkembangan terbaru. Sebagai media pendukung dalam proses pembelajaran siswa agar dapat memahami fungsiĀ  serta konsep dari smart agriculture system, maka pembuatan model simulasi dapat dibuat dengan menggunakan perangkat Ā mikrokontroler ESP8266, sensor DHT-11 sebagai pendeteksi suhu dan kelembapan udara, dan sensor soil moisture untuk mengukur kelembapan tanah. Metode yang digunakan pada perancangan ini mengacu kepada tahapan design science research method (DSRM). Pengujian terhadap sistem dilakukan melalui mekanisme uji fungsi dan performa , serta kualitas koneksi transmisi data dari dan ke database cloud computing thingspeak. Pada tahap akhir pengujian, dilakukan proses pengamatan serta kontrol oleh siswa melalui aplikasi thingsview pada perangkat mobile. Berdasarkan hasil pengujian, terlihat bahwa sistem mampu bekerja secara baik dan optimal.Kata kunci :Ā Internet of Things, Cloud Computing, Mikrokontrole

    PENGARUH KOEFISIEN TRANSMISI PADA MODEL PEMECAH GELOMBANG TENGGELAM DENGAN ARMOR ARTIFICIAL REEF BRICK-1

    Get PDF
    Di Indonesia, perencanaan pemecah gelombang laut (break water) belum dilakukan karena mahalnya biaya konstruksi, sedangkan Indonesia merupakan negara yang memiliki garis pantai terpanjang keempat di dunia dan terdapat banyak pantai akibat kerusakan akibat gelombang. Masalah ini menjadi perhatian peneliti untuk dipelajari. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui karakteristik koefisien transmisi gelombang pada penggunaan armor breakwater sink dengan brick-first artificial reef. Pengujian model laboratorium dan metode analisis regresi linier berganda digunakan untuk melihat beberapa variabel yang diperkirakan dapat mempengaruhi besarnya koefisien transmisi (Kt). Dari model yang digunakan didapatkan hasil bahwa, gelombang datang (Hi), tinggi (h) dan lebar struktur (b) pemecah gelombang, jarak permukaan air (F) dengan pemecah gelombang dimana semua variabel dibagi dengan gT2, berpengaruh signifikan terhadap koefisien transmisi.

    Particle Swarm Optimization for Interference Mitigation of Wireless Body Area Network: A Systematic Review

    Get PDF
    Wireless body area networks (WBAN) has now become an important technology in supporting services in the health sector and several other fields. Various surveys and research have been carried out massively on the use of swarm intelligent (SI) algorithms in various fields in the last ten years, but the use of SI in wireless body area networks (WBAN) in the last five years has not seen any significant progress. The aim of this research is to clarify and convince as well as to propose a answer to this problem, we have identified opportunities and topic trends using the particle swarm optimization (PSO) procedure as one of the swarm intelligence for optimizing wireless body area network interference mitigation performance. In this research, we analyzes primary studies collected using predefined exploration strings on online databases with the help of Publish or Perish and by the preferred reporting items for systematic reviews and meta-analysis (PRISMA) way. Articles were carefully selected for further analysis. It was found that very few researchers included optimization methods for swarm intelligence, especially PSO, in mitigating wireless body area network interference, whether for intra, inter, or cross-WBAN interference. This paper contributes to identifying the gap in using PSO for WBAN interference and also offers opportunities for using PSO both standalone and hybrid with other methods to further research on mitigating WBAN interference

    Robust interference cancellation for differential quadrature phase-shift keying modulation with band limiting and adaptive filter

    Get PDF
    Differential quadrature phase-shift keying (DQPSK) modulation techniques and their variants are widely applied in digital communication, such as for high-speed optical fiber, bluetooth, or satellite communication. In its implementation, DQPSK cannot be separated from the potential harmful interference. In this research, a system model has been made for observation and analysis of the interference cancellation process. Discrete finite-duration impulse response (FIR) filters for band limiting and adaptive filter are the key components of the supporting block for this system model. Robust Simulink results have shown a significant increase in system performance in the existence of these key components. The indication has been shown by the best bit error rate (BER) of 3.3e-05. Constellation and eye pattern diagrams have supported the BER

    Media Pembelajaran Berbasis Digital

    Get PDF
    Sistematika buku ini dengan judul ā€œMedia Pembelajaran Berbasis Digitalā€ terdiri atas 15 bab yang dijelaskan secara rinci dalam pembahasan mengenai konsep dan strategi dan analisis diantaranya: E-Learning, YouTube, Video Kartun, Video Animasi, Tutorial, Podcast, Augmented Reality (AR), Virtual Reality (VR), Gamifikasion, Game Based Learning, Google Classroom, Flipbook, Komik Digital, Laboratorium Virtual dan Simulasi Digital

    Pengembangan Prototipe Pembangkit Listrik Tenaga Pikohidro sebagai Media Pembelajaran berbasis Internet of Things

    No full text
    Energi listrik telah menjadi salah satu kebutuhan primer saat ini karena merupakan sumber energy yang menggerakan aktifitas serta mobilitas manusia modern. Sumber energi listrik konvensional yang berasal dari batu bara, gas, minyak, dan nuklir persediaannya terbatas, sehingga mendorong manusia untuk memanfaatkan sumber pembangkit energy listrik lain yang bersifat terbarukan. Air merupakan sumber energi terbarukan yang berpotensi besar dijadikan sebagai sumber pembangkit listrik. Pembangkit listrik tenaga pikohidro (PLTPH) merupakan salah satu alternatif yang dapat digunakan untuk menghasilkan energi listrik yang mampu menghasilkan daya listrik skala kecil yaitu sekitar 5 kW. Berdasarkan hal tersebut diatas maka dibuatlah sebuah desain Prototype PLTPH sebagai media pembelajaran untuk membantu mahasiswa dalam memahami konsep serta prinsip kerja pembangkit listrik tenaga pikohidro dalam menghasilkan energi listrik. Pada penelitian ini, sistem yang akan dibangun tersusun atas modul mikrokontroler arduino, modul ESP8266, sensor ACS712, sensor ZMPT101B, sensor water flow, sensor proximity switch, dan cloud computing thingspeak. Hasil pengukuran sensor terhadap arus, tegangan, debit air, dan rpm yang dihasilkan akan diproses lalu dikirimkan secara berkala ke database cloud computing thingspeak untuk dapat diakses secara real time. Berdasarkan hasil pengujian diketahui bahwa volume debit air mempengaruhi output rpm, tegangan, arus, dan daya yang dihasilkan generator

    Analisis Uji Implementasi Smart Agriculture System Pada Lahan Terbatas Rumah di Wilayah Perkotaan Berbasis Kontrol Menggunakan Mikrokontroler Arduino Uno

    No full text
    Perkembangan teknologi saat ini, khususnya dibidang otomasi telah mampu meningkatkan nilai efisiensi dan produktifitas. Berdasarkan sebuah kajian riset yang dilakukan oleh lembaga ilmu pengetahuan Indonesia (LIPI) bahwa dalam beberapa dekade kedepan Indonesia memiliki resiko ketahanan pangan yang merupakan dampak dari ketidakseimbangan antara laju pertumbuhan penduduk dengan produksi pangan yang dihasilkan. Salah satu upaya sederhana yang dapat dilakukan untuk mengatasi krisis pangan tersebut berupa pemanfaatan lahan terbatas disekitar pekarangan rumah untuk dijadikan area tanam dengan memanfaatkan teknologi smart agriculture system. Dengan mengintegrasikan smart agriculture system pada media tanam, diharapkan mampu memberikan kemudahan dalam hal perawatan dan pemantauan terhadap kondisi tanaman. Bahan perangkat yang diperlukan dalam membangun smart agriculture system ini berupa modul mikrokontroller Arduino NodeMCU8266, sensor suhu dan kelembaban udara ( sensor DHT-11), sensor kelembaban tanah (sensor soil moisture), mesin pompa air, cloud server thingspeak, dan web application thingspeak. Metode yang digunakan berupa metode penelitian eksperimental dengan pola waterfall, yang mampu menguji hipotesis secara benar dalam hal hubungan kasual melalui tahapan design science research method (DSRM). Berdasarkan hasil pengujian, system dapat bekerja secara baik dan optimal, data hasil pengukuran sensor mampu dikirimkan ke cloud computing thingspeak dan diakses melalui web application performa yang baik dan stabil.Kata kunci : Agriculture, Sensor, Cloud Computing, Application

    ANALISIS DAN IMPLEMENTASI MAIL SERVER BERBASIS UBUNTU 8.04 LTS MENGGUNAKAN ZCS (ZIMBRA COLLABORATION SUITE) 7.2.3 DI THE ARDJUNA BOUTIQUE HOTEL AND SPA

    No full text
    The Ardjuna Boutique Hotel and Spa merupakan perusahaan yang bergerak pada bidang jasa perhotelan yang dalam proses operasional kerjanya telah menggunakan teknologi informasi seperti implementasi jaringan internet serta email sebagai sarana untuk pembuatan laporan harian pada perusahaan. Electronic mail (email) merupakan salah satu media komunikasi yang sering digunakan saat ini. Keberadaan mail server yang baik sangat dibutuhkan untuk menunjang kebutuhan komunikasi lewat email. Sekarang ini sistem email lebih menggunakan sistem integrasi dan kolaborasi. Zimbra adalah software open source untuk email server dan kolaborasi (groupware) yang menyediakan solusi email server yang powerful, penjadwalan, kalender group, kontak dan manajemen penyimpanan dokumen via web. Zimbra web tersedia untuk linux dan Mac OS X. Zimbra menggunakan klien ajax Web 2.0 yang dapat dijalankan pada browser, seperti Firefox, Internet explorer, dan Safari. Karena memiliki peranan penting, maka mail server harus bekerja secara optimal, diakses lebih mudah dan cepat. The Ardjuna Boutique Hotel and Spa sekarang memiliki mail server pada hosting di internet yang berbayar. Namun mail server tersebut tidak bisa bekerja secara optimal dikarenakan akses yang lambat dan keamanan pada mail server sangat rentan terhadap virus di internet. Setelah menganalisa permasalahan tersebut, diperlukan adanya mail server baru dengan biaya rendah yaitu menggunakan opensource OS Linux Ubuntu dan keamanan jaringan yang optimal di The Ardjuna Boutique Hotel and Spa sehingga meningkatkan operasional kinerja kerja.Ā  Metode yang digunakan adalah metode eksperimen. Pengklasifikasian masalah yang terkumpul di lapangan akan dibahas secara objektif lalu di terapkan di lapangan. Tujuannya adalah membuat suatu sistem mail server zimbra dan keamanan email dan jaringan yang lebih optimal berupa firewall di Mikrotik OS
    corecore